+62 882-2534-7699

kuripankidul89@gmail.com

Permohonan Online

Anda dapat mengajukan secara permohonan online

Produk Warga

Jelajahi produk lokal buatan dari para warga kami untuk Anda

Lapor/Aduan/Saran

Anda dapat melaporkan aduan dan memberi saran maupun kritik

Pelantikan KPPS Pilkada 2024 di Desa Kuripan Kidul: Menyongsong Pemilu yang Jujur dan Adil

 

Desa Kuripan Kidul, 7 November 2024 – Panitia Pemungutan Suara(PPS) Desa Kuripan Kidul resmi melantik anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Acara pelantikan yang berlangsung di Balai Desa ini dihadiri oleh Kepala Desa Kuripan Kidul, Babinsa, Babkamtibmas, tokoh agama, PKD, tokoh masyarakat, dan segenap sekretariat PPS. Sebanyak 91anggota KPPS dilantik untuk mengemban tugas penting dalam memastikan pelaksanaan Pilkada 2024 di Desa Kuripan Kidul berjalan dengan lancar, transparan, dan demokratis.

Pelantikan dilaksanakan pada pukul 09.00 WIB oleh ketua PPS, Wajan. Wajan menyampaikan bahwa anggota KPPS diharapkan mampu mengemban tugas dengan baik dan bertanggungjawab. Ia juga meminta agar anggota KPPS tetap netral sesui dengan pakta integritas KPPS.

Anggota KPPS akan melaksanakan jalannya pemungutan suara pada 27 November 2024. Kepala Desa Kuripan Kidul, Parmin berharap pemungutan suara di desa dapat berjalan aman, baik, dan lancar. Hal serupa juga disampaikan oleh perwakilan Babinkamtibmas yang menekankan pada anggota KPPS agar netral, memnuhi sumpah janji KPPS serta bertanggungjawab sesui tugas dan peranan KPPS.

Acara pelantikan ditutup dengan pembacaan doa dari tokoh agama setempat dilanjutkan dengan rapat pleno masing-masing TPS.

 

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca artikel lainnya